Sebelum melaksanakan ibadah haji, banyak orang melakukan umroh untuk latihan. Kelak saat daftar haji mereka turun, ibadah ini bisa dilaksanakan dengan baik dan benar. Namun bagi beberapa orang, melakukan umroh dianggap sama halnya dengan buang-buang uang belaka. Bahwa biaya yang dihabiskan untuk melakukan ibadah ini sangatlah mahal, dan tidak ada yang namanya umroh murah.
Nah, mereka yang mengatakan tak ada umroh murah, pasti tidak tahu jika saat ini ada umroh backpacker. Dengan dana tipis, umroh tetap bisa dilaksanakan dengan baik. Berikut lima tips yang bisa dilakukan untuk mendapatkan umroh yang murah.
Mengetahui Musim Umroh
Umroh biasanya ada musimnya, meski Anda bisa melakukannya setiap saat. Saat musim ramai, maka akan banyak sekali maskapai yang menaikkan tarifnya. Selain itu, biaya visa yang Anda urus juga akan naik. Itulah mengapa Anda harus memerhatikan jadwal umroh yang sesuai dengan kantong.
Pilihlah musim yang tak terlalu ramai. Selain biaya visa dan pesawat yang lebih murah, Anda juga akan mampu melakukan ibadah dengan baik karena kondisinya tidak begitu ramai.
Mengambil Waktu Singgah yang Tidak Terlalu Lama
Salah satu hal yang membuat biaya umroh membengkak adalah Anda terlalu lama di Tanah Suci. Semakin lama Anda tinggal di sana, maka biaya untuk akomodasi juga akan terus bertambah. Itulah mengapa Anda harus menyesuaikannya dengan dana yang Anda bawa.
Utamakan rukun dan sarat wajib ibadah umrohnya terlebih dulu, dan jangan terlalu banyak mengunjungi tempat yang tidak perlu. Ingatlah selalu bahwa tujuan Anda datang adalah untuk beribadah, bukan untuk melakukan traveling hingga banyak melakukan sesi foto dan berbelanja.
Mencari Teman Saat Tiba di Arab Saudi
Sebenarnya hal ini bisa dilakukan sebelum melakukan keberangkatan. Anda harus mencari teman saat melakukan umroh. Alasannya, umroh murah pasti tidak menggunakan agen perjalanan dan Anda harus melakukan semuanya sendirian. Jadi kalau Anda bisa mencari teman seperjalanan, tentu itu akan membantu.
Memiliki teman akan membuat Anda bisa melakukan diskusi banyak hal. Misalnya mencari hotel yang murah, mencari tempat makan yang murah, hingga tempat oleh-oleh yang ramah di kantong. Jika sendirian saja, bisa jadi Anda mengalami kebingungan. Selain itu, di Arab Saudi juga banyak oknum nakal yang sukanya menipu jemaah yang tidak mengetahui apa-apa.
Selalu Menjaga Kesehatan
Cuaca di Arab Saudi sangat berbeda dengan di Indonesia. Udara di sana sangat panas, hingga kadang bisa membuat Anda susah melakukan adaptasi. Sebisa mungkin Anda harus bisa menjaga kesehatan agar seluruh kegiatan bisa dilaksanakan dengan baik. Jangan sampai Anda sakit dan semua rencana jadi berantakan.
Selain rencana berantakan, Anda juga harus mengeluarkan banyak sekali uang untuk biaya perawatan. Belum lagi jika waktu tinggal berlangsung lebih lama, tiket pesawat bisa hangus. Padahal tiket perjalanan dari Arab Saudi ke Indonesia sangatlah mahal. Jika Anda bisa menghindari hal semacam ini, maka umroh Anda akan jauh lebih murah.
Mematuhi Semua Peraturan yang Ada di Arab Saudi
Patuhilah semua peraturan yang ada di Arab Saudi. Beberapa orang mengatakan bahwa mereka kerap menemui masalah dengan penduduk lokal, polisi, hingga petugas bandara. Hal-hal semacam ini secara tidak langsung akan membuat biaya umroh semakin membengkak. Misalnya, jika Anda dilarang memotret di suatu tempat, sebaiknya Anda mematuhinya.
Itulah lima tips yang bisa Anda lakukan saat melaksanakan umroh murah. Semoga Anda bisa segera melaksanakan ibadah ini dan mendapatkan kelancaran dari Allah Swt. Aamiin.